7 Ide Mendesain Balkon Menganggur Jadi Tempat Bersantai Super Cantik

7 Ide Mendesain Balkon Menganggur Jadi Tempat Bersantai Super Cantik | Foto artikel Arsitag

Balkon super cantik sebagai tempat favorit di masa pandemi,  foto oleh Karolina Grabowska, via kaboompics.com

Punya balkon menganggur? Di masa pandemi Covid-19 ini banyak orang harus beraktivitas di rumah atau WFH (Work from Home) maupun SFH (School from Home). Karena itulah, area terbuka seperti balkon semakin banyak dilirik sebagai tempat favorit untuk bersantai setelah jenuh menjalani rutinitas WFH dan SFH. Balkon menawarkan sirkulasi udara yang lega dan pandangan mata yang lebih luas. Nah, untuk itu, simak ide mendesain balkon menganggur agar balkon bisa jadi tempat bersantai favorit!

Desain Balkon dengan Tirai dan Karpet Anyaman Seagrass
Tirai membantu mengurangi silau cahaya matahari, foto oleh Brodie Vissers, via Shopify.com

Tirai membantu mengurangi silau cahaya matahari, foto oleh Brodie Vissers, via Shopify.com
 

Menambahkan tirai pada dekorasi balkon tak hanya membantu mengurangi silau matahari. Lebih dari itu, tirai membuat balkon tampak lebih cantik. Tirai juga membantu menjaga privasi jika tak ingin balkon tampak sangat terbuka. Selain kursi yang nyaman, tambahkan pula karpet anyaman berbentuk bundar dari bahan seagrass yang natural dan artistik sebagai alas meja kopi. Sentuhan ini akan mengubah wajah balkon menjadi super cantik dan cocok untuk tempat bersantai.

Tambahkan Koleksi Tanaman Hias Favorit
Rak tanaman hias di sudut balkon, foto oleh Mattjkelley, via Flickr

Rak tanaman hias di sudut balkon, foto oleh Mattjkelley, via Flickr
 

Pindahkan sebagian tanaman hias favorit ke salah satu sisi balkon. Seperti inspirasi desain balkon ini, tanaman hias ditata rapi pada rak-rak rendah. Selain mengubah balkon menjadi lebih hidup, keberadaan tanaman-tanaman hias semakin menyegarkan pandangan mata. Sedangkan, kursi dan meja bisa ditata pada sisi balkon lainnya. Ide ini menjadikan balkon sebagai tempat bersantai sekaligus menikmati keindahan tanaman-tanaman hias favorit.
 

Baca juga: Tips Praktis untuk Membuat Taman Mungil Cantik di Balkon Rumah Anda
 

Ciptakan Balkon Asri yang Terhubung Dengan Ruang Keluarga
Ruang keluarga dan balkon yang terhubung karya RAW Architecture, via Arsitag.com

Ruang keluarga dan balkon yang terhubung karya RAW Architecture, via Arsitag.com
 

Sungguh beruntung jika memiliki ruang keluarga yang berdekatan dengan balkon. Seperti di Kembang Murni House yang dirancang oleh RAW Architecture ini, sebuah balkon yang cukup luas berada tepat di depan ruang keluarga. Dengan penggunaan material kaca bening sebagai pembatas, balkon ini seperti menjadi bagian dari ruang keluarga.

Khusus untuk posisi balkon seperti ini, desain balkon berupa taman hijau bisa diterapkan. Tambahkan aneka jenis tanaman hijau termasuk rerumputan. Tata seperti menata sebuah taman mungil. Dengan desain balkon nyaman seperti ini, ruang keluarga dan balkon menawarkan suasana natural yang menyegarkan.

Desain Balkon Country Style
Kursi dan meja cantik untuk balkon country style, foto oleh Karolina Grabowska, via kaboompics.com

Kursi dan meja cantik untuk balkon country style, foto oleh Karolina Grabowska, via kaboompics.com
 

Suka dengan country style? Tak ada salahnya mengaplikasikan ide dekorasi balkon dengan sentuhan barat seperti ini. Mulailah dengan memilih meja dan kursi vintage, lalu tambahkan dengan aksesoris seperti bantal kursi dengan pola-pola bunga yang menjadi salah satu ciri khas country style. Untuk menguatkan kesan alami dan natural, jangan lupa letakkan beberapa pot tanaman. Country style yang umum diterapkan di rumah-rumah pedesaan Amerika pasti mampu mengubah balkon jadi super cantik!

Desain Simpel Balkon Mungil
Nuansa balkon serba kayu yang natural, foto oleh Evgenia Basyrova, via pexels.com

Nuansa balkon serba kayu yang natural, foto oleh Evgenia Basyrova, via pexels.com
 

Tak masalah jika memiliki balkon yang mungil. Meskipun kecil, balkon tetap bisa diubah menjadi tempat bersantai yang super cantik lho! Cukup tambahkan furnitur yang sesuai dengan ukuran balkon. Misalnya saja sebuah kursi mungil dari bahan rotan yang serasi dengan balkon bernuansa kayu. Tak perlu memaksakan menambah meja jika memang tak memungkinkan. Lengkapi balkon dengan sebuah pot berisi tanaman hijau sebagai dekorasinya. Dengan cara ini, balkon mungil tetap memiliki ruang kosong yang membuatnya tampak manis!

Jadikan Tanaman Berukuran Besar Sebagai Focal Point
Balkon berhiaskan kaktus hijau dan bunga merah muda bougainvillea, foto oleh Gotta Be Worth It, via pexels.com

Balkon berhiaskan kaktus hijau dan bunga merah muda bougainvillea, foto oleh Gotta Be Worth It, via pexels.com
 

Mendesain balkon yang terbilang luas memang cukup menantang. Jika suka tanaman, tanaman bisa dijadikan sebagai focal point. Pilihlah jenis tanaman yang berukuran besar, misalnya saja kaktus hijau yang dipadukan dengan bunga merah muda bugenvil yang bisa tumbuh rimbun. Lalu, lengkapi dekorasi balkon dengan furnitur dan beberapa pot kecil tanaman hias agar semakin semarak.
 

Baca juga: Desain Renovasi Rumah Industrial Minimalis dengan Balkon Taman Super Luas
 

Pilih Meja Kopi Bulat dan Kursi Mungil
Meja dan kursi berukuran kecil melengkapi balkon yang cantik, foto oleh Artur Aleksanian, via unsplash.com

Meja dan kursi berukuran kecil melengkapi balkon yang cantik, foto oleh Artur Aleksanian, via unsplash.com
 

Sesungguhnya untuk mendesain balkon menjadi tempat bersantai super cantik hanya dibutuhkan seperangkat furnitur yang terdiri dari meja kopi dan kursi. Adapun, desain funitur yang dipilih pastinya akan mempengaruhi tampilan balkon. Misalnya saja sebuah meja kopi bulat warna putih atau hitam dengan kaki meja berjumlah tiga. 

Model meja kopi seperti ini sudah sangat manis dan menarik perhatian. Tambahkan dekorasi berupa pot-pot tanaman di sekitar meja kopi bulat. Tempatkan dekorasi yang tidak menutupi pandangan mata terutama untuk meja kopi bulat dan kursi. Dengan cara ini, balkon pun sudah siap digunakan sebagai tempat bersantai.

Nah, apakah beberapa ide mendesain balkon ini menginspirasi Anda? Jangan biarkan balkon menganggur dan dipenuhi dengan barang-barang yang tak terpakai. Sudah waktunya balkon disulap menjadi tempat bersantai yang super cantik! Balkon yang super cantik pastinya akan mengusir rasa jenuh karena harus berada di rumah selama pandemi!

AUTHOR

Puji Lestari

Penulis lepas yang telah menulis beragam artikel dengan berbagai tema. Senang menulis dengan ide yang kreatif, informatif, dan bermanfaat.