Tanaman hijau untuk interior rumah, via apolena.com
Tak bisa disangkal, keindahan dan warna hijau tanaman bisa menenangkan jiwa. Karena itulah, saat ini banyak orang memanfaatkan tanaman hijau untuk dekorasi interior rumah. Selain memberi efek menenangkan, kehadiran tanaman hijau di dalam rumah juga membuat dekorasi interior rumah menjadi lebih indah dan sejuk. Tertarik mencoba menggunakan tanaman hijau untuk interior rumah? Simak beberapa inspirasi dekorasi tanaman hijau interior rumah berikut ini!
Tanaman Hijau Interior Rumah Bernuansa Gurun Pasir
Tanaman kaktus ciptakan interior nuansa gurun pasir, via blog.modsy.com
Apakah Anda ingin menghadirkan nuansa eksotik gurun pasir di dalam rumah? Untuk menciptakan nuansa gurun pasir yang khas, pemilihan jenis tanaman hijau untuk interior sangatlah menentukan. Anda bisa memilih tanaman kaktus seperti pada inspirasi ini. Tanaman kaktus yang berukuran cukup besar bisa diletakkan di beberapa sudut rumah. Sedangkan tanaman kaktus berukuran kecil bisa diletakkan berjajar di rak buku atau rak khusus tanaman hias. Kombinasi warna-warna khas gurun pasir seperti putih dan kecoklatan akan semakin menguatkan nuansa gurun pasir yang hendak dihadirkan di dalam rumah.
Siasati Area yang Sempit Dengan Tanaman Gantung
Tanaman gantung siasati area sempit, via ethnodoc.org
Pot tanaman hijau tidak selalu harus diletakkan di atas lantai. Anda juga bisa menempatkan pot tanaman hijau di atas lemari buku, di salah satu ujung kursi panjang, atau bisa pula dengan menggantungnya. Tanaman gantung juga menjadi solusi untuk dekorasi hijau pada area rumah yang sempit. Tentu saja Anda mesti memilih jenis tanaman hijau yang cocok untuk digantung, misalnya saja tanaman merambat english ivy atau tanaman terang bulan.
Tanaman Hijau di Rak Dinding
Tanaman hijau di rak dinding, via tomsroidrippinhotsauce.com
Rak dinding bisa menjadi cara unik untuk menempatkan dekorasi tanaman hijau di dinding. Pada inspirasi ini, tanaman hijau dipilih dari jenis yang sama dan ditempatkan pada pot-pot berukuran sama serta berwarna seragam. Sedangkan untuk penempatannya sangat memperhatikan keseimbangan. Dua rak dinding untuk tanaman hijau diletakkan di samping kanan dan kiri hiasan dinding yang berada tepat di tengah dinding. Dekorasi ini membuat tampilan ruangan tampak segar dan rapi, bukan?
Manfaatkan Rak di Sudut Ruangan
Pot-pot mungil tanaman hijau di atas rak, via amara.com
Rak-rak di sudut ruangan umumnya digunakan untuk meletakkan buku atau benda-benda hiasan seperti patung atau bingkai foto. Jika ingin memberikan sentuhan tanaman hijau, Anda bisa menempatkan beberapa pot tanaman hijau berukuran kecil di rak-rak tersebut. Pada inspirasi ini, meskipun tak banyak, pot-pot tanaman hijau terlihat menonjol dan indah di antara dominasi warna putih ruangan.
Kombinasi Lukisan Tanaman Hijau
Aksen lukisan daun warna hijau yang memperkuat kesan alami, via amara.com
Begitu melihat dekorasi interior ruangan ini, kesan alami begitu kental terasa. Kesan alami dihadirkan melalui beberapa pot tanaman hijau dan diperkuat dengan satu dinding yang didominasi warna hijau. Aksen yang unik ditambahkan, yakni berupa lukisan daun yang juga berwarna hijau. Tertarik untuk meniru?
Tanaman Hijau di Sekitar Jendela
Pot tanaman hias di sekitar jendela, via amara.com
Area di sekitar jendela menjadi tempat yang tepat untuk meletakkan tanaman hijau interior rumah. Alasannya, di dekat jendela tanaman hias akan mendapat pasokan sinar matahari yang cukup. Selain itu tentu saja pemandangan di sekitar jendela menjadi lebih sejuk dan indah. Tak perlu banyak-banyak, satu atau dua pot tanaman hijau saja sudah cukup mempercantik area sekitar jendela.
Sentuhan Hijau di Sekitar Sofa
Tanaman hijau di sekitar sofa, via amara.com
Di ruang keluarga, sofa menjadi fokus utamanya. Karena itu, area di sekitar sofa menjadi tempat yang tepat untuk meletakkan tanaman hijau. Sentuhan hijau ini akan membuat ruang keluarga tampak cantik, segar, dan natural. Tanaman hijau bisa ditempatkan di sisi kanan dan kiri sofa, ataupun di belakang sofa.