Inspirasi Lampu Dapur Keren untuk Membuat Suasana Dapur Anda Lebih Hidup

Inspirasi Lampu Dapur Keren untuk Membuat Suasana Dapur Anda Lebih Hidup | Foto artikel Arsitag

Cover: Lampu Dapur karya Total Renov (Sumber: arsitag.com)
 

Ada banyak cara untuk menyulap tampilan dapur agar semakin menonjol. Entah melalui perabotan dan perlengkapannya yang bergaya klasik atau permukaan mejanya yang tahan terhadap noda dan goresan. Tidak hanya itu, sekarang desain lighting dapur pun bisa menjadi cara memberikan sentuhan baru ke dalam dapur Anda.

Mulai dari lampu dapur sederhana sampai lampu dapur minimalis, ada banyak ide pencahayaan dapur yang bisa Anda tiru. Lebih dari sekadar fungsional, keberadaan lampu-lampu cantik ini juga akan mendongkrak estetika dapur Anda. Simak beberapa contoh di antaranya!

Slick Sconces

Slick Sconces
Lampu Slick Sconce yang Elegan da Fungsional (Sumber: hunker.com)

 

Kadang Anda butuh pencahayaan ekstra di rak terbuka agar bisa melihat dengan baik dan menonjolkan setiap detail desain dapur Anda. Lampu dinding berbentuk scone, terutama yang memiliki lengan panjang dan lengkungan seperti angsa dalam desain di atas, akan memberikan sentuhan mewah dan elegan ke dalam dapur Anda.
 

Lampu Mount Flush yang Modis

Lampu Mount Flush yang Modis
Lampu Cantik yang Berpadu Sempurna dengan Permukaan Hitam Meja (Sumber: hunker.com)

 

Ide pencahayaan dengan semi flush mount adalah ide bagus lainnya. Lampu tetap menempel dengan langit-langit, namun juga cukup rendah untuk memberi nilai tambah visual. Lampu semi flush mount berpadu sempurna dengan dapur bergaya American Classic ini. paduannya terasa pas terutama dengan permukaan meja yang berwarna hitam.
 

Lampu yang Tersembunyi

Lampu yang Tersembunyi
Dapur dengan Lampu yang Dipasang Tersembunyi (Sumber: hunker.com)

 

Memasang lampu tersembunyi sudah dilakukan orang-orang sejak tahun 1940-an, tetapi masa kejayaannya baru muncul di tahun 80-an. Cara pemasangan ini sangat populer dan hampir ada di dapur semua orang di Amerika. Di dapur milik Jessica dari Garvin and Co. ini, lampu yang bersinar diam-diam memudar ke langit-langit putih dan tidak membuat hiasan lain di dalam ruangan menjadi tersaingi.
 

Lampu Gantung di Atas Bak Cuci Piring

Lampu Gantung di Atas Bak Cuci Piring
Lampu Pendant Gantung untuk Menerangi Salah Satu Bagian Dapur (Sumber: hunker.com)

 

Jika Anda ingin memberikan pencahayaan yang lebih di atas bak cuci piring (atau di bagian manapun yang sering Anda tempati selama di dapur), cobalah untuk menggantungkan sebuah lampu pendant di atas kepala. Ketika Molly dari Almost Makes Perfect merapikan dapurnya, dia menyertakan lampu gantung putih yang indah ini untuk membuat tempat pencuci piringnya sangat terang.
 

Lampu Clip On yang Kreatif

Lampu Clip On yang Kreatif
Lampu Clip On untuk Anda yang Menyukai Gaya Simpel (Sumber: hunker.com)

 

Jika Anda sedang tidak ingin memasang lampu yang berlebihan di dapur, cobalah untuk memberikan sentuhan pencahayaan dengan lampu clip on yang simpel ini. Anda tinggal menjepitkannya di salah satu sisi rak dan itu bisa membuatnya terlihat keren. Sarah dari Coco Lapine Design menggunakan lampu clip-on merah muda untuk menerangi konter dan memberikan sentuhan warna yang berbeda.

Itulah beberapa ide pencahayaan di dapur untuk membuatnya tampak lebih hidup. Selamat mencoba!

AUTHOR

Anita

Penulis lepas dengan pengalaman 5 tahun ini sangat passionate dalam dunia tulis menulis. Motto hidupnya adalah "Integrity is doing the right thing when no one is watching."