Taman Bali yang Berpadu dengan Konsep Minimalis Zen Garden ala Studio TonTon

Taman Bali yang Berpadu dengan Konsep Minimalis Zen Garden ala Studio TonTon | Foto artikel Arsitag

Desain taman Bali, karya Studio TonTon,via arsitag.com
 

Mengusung konsep miniatur alam, taman bergaya Bali biasanya dicirikan dengan hadirnya unsur air, batu, kayu, dan tentunya tanaman lokal. Tak ayal, kesan rimbunnya alam tropis sangat melekat dari taman yang mengusung gaya Bali ini. Namun demikian, kreasi dan inovasi tak juga diharamkan. Seperti apa yang dilakukan oleh Studio TonTon pada karyanya untuk Ametis Villa. Gaya taman Bali dipadukan pula dengan konsep minimalis ala Zen Garden. Alhasil, tampilan arsitektur dan lanskap yang fresh dan unik berhasil tercipta. Seperti apa karya taman yang dimaksud? Berikut beberapa ulasannya.

1. Taman Minimalis yang Menunjang Fungsi
Desain taman Bali, karya Studio TonTon, via arsitag.com

Desain taman Bali, karya Studio TonTon,via arsitag.com
 

Keberadaan taman layaknya menjadi bagian yang tak terpisahkan dengan arsitektur bangunan itu sendiri. Keduanya saling menopang dan melengkapi untuk menciptakan suatu kawasan yang nyaman, estetik, dan fungsional. Hal ini pula yang diterapkan Studio TonTon pada bagian taman kolam renang vila.

Pada sisi bangunan, tak banyak ornamen tanaman yang dipakai sehingga keunikan desain vila terekspos maksimal. Minimnya tanaman, juga untuk menghindari penghalang visual dari kamar ke arah kolam. Sedangkan, untuk tetap memberi kesan tropis, maksimalisasi tanaman dilakukan pada bagian dinding batas vila.

2. Fitur Air yang Estetik
Desain taman Bali, karya Studio TonTon, via arsitag.com

Desain taman Bali, karya Studio TonTon,via arsitag.com
 

Menempatkan kolam pada taman tidak sekadar untuk memberi kesan alami terhadap desain taman minimalis. Kolam dengan perancangan yang tepat akan menambah value estetik dari taman. Selain itu, suara gemericik yang dihasilkan juga bisa menjadi media relaksasi. Desain taman Ametis Villa juga tak meninggalkan keberadaan unsur air ini. Bahkan dengan cantiknya, Studio TonTon membuat kolam persis ‘bersentuhan’ dengan bangunan vila. Hal ini menciptakan refleksi pada bangunan, sehingga suasana taman menjadi lebih dramatis.
 

Baca juga: Desain Taman Rumah Tropis Minimalis yang Segar dan Estetis
 

3. Suasana Tropis khas Tradisional Bali
Desain taman Bali, karya Studio TonTon, via arsitag.com

Desain taman Bali, karya Studio TonTon,via arsitag.com
 

Bagi traveler, ekspekstasi ketika menginap di vila Bali ialah suasana alam tropis yang segar. Sentuhan tradisional yang kental pada bangunan atau ornamen lainnya juga menjadi nilai tambah yang membuat pengalaman berlibur lebih bermakna. Harapan ini rasanya mampu direalisasikan oleh Studio TonTon dalam desain Ametis Villa.

Bangunan saung kayu tradisional dengan kolam renangnya dirancang dengan meminimalisasi ornamen untuk memberi kesan luas. Menjaga kesatuan desain antara saung dan kolam, terdapat stepping dan lantai berbahan kayu. Sedangkan, tanaman dibuat rimbun di sekeliling vila, sehingga tercipta kesan ruang privat yang soft alias tidak kaku.

4. Elemen Batu ala Zen Garden
Desain taman Bali, karya Studio TonTon, via arsitag.com

Desain taman Bali, karya Studio TonTon,via arsitag.com
 

Taman Zen ala Jepang memiliki ciri berupa penggunaan batu sebagai elemen dekorasi. Batu-batu ini biasanya digunakan untuk menyimbolkan unsur-unsur alam seperti gunung hingga aliran sungai. Prinsip ini juga yang dipakai dalam desain taman Bali karya Studio TonTon ini. Batu kerikil dipakai sebagai groundcover yang dibentuk dengan pola organik untuk memberi kesan dinamis. Ditempatkan pula batu berukuran lebih besar, sebagai ornamen penghias untuk menambah kesan alam yang ingin dihadirkan.
 

Baca juga: Desain Kolam Renang Rumah Minimalis Mewah ala Studio Tonton
 

5. Harmonisasi yang Memanjakan
Desain taman Bali, karya Studio TonTon, via arsitag.com

Desain taman Bali, karya Studio TonTon,via arsitag.com
 

Sebuah karya lanskap dikatakan berhasil ketika menciptakan harmoni dengan lingkungan sekitarnya, seperti dengan bangunan utama vila ini. Menyediakan ruang yang semakin nyaman untuk ditempati. Harmonisasi ini pula yang dihasilkan Studio TonTon pada Ametis Villa. Pengunjung dimanjakan terutama dari segi visual. Tampak bahwa taman memiliki posisi penanaman hingga proporsi kuantitas tanaman yang tepat, sehingga tercipta taman minimalis mewah dengan lingkungan yang nyaman.

Wah, ternyata prinsip-prinsip minimalis ala Zen Garden bisa dipadukan dengan taman bergaya tropis seperti taman Bali, bukan? Anda juga bisa berkreasi pada taman rumah untuk menciptakan sebuah karya lanskap yang berbeda dan unik.

AUTHOR

Tarmizi

Penulis adalah lulusan Arsitektur Lanskap yang juga menggemari dunia penulisan sejak bangku kuliah. Kegemarannya ini membuat penulis aktif sebagai freelancer untuk menulis konten di berbagai website. Ilmu seni, arsitektur, dan tanaman yang didapat selama mengenyam pendidikan juga menjadi modal untuk tulisan-tulisannya.