Bentuk lahan yang tak biasa seringkali menjadi tantangan untuk membangun hunian yang nyaman di atasnya. Contohnya saja lahan rumah Karsa House yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat ini. Di tangan tim Aaksen Responsible Aarchitecture, bentuk lahan L yang unik dimaksimalkan dengan membedakan antara zonasi servis dan zonasi privat.
Area servis ditambahkan di bagian depan dengan fasad yang menghadap ke selatan. Adapun, fasad dirancang berbentuk 'U' sehingga memberikan orientasi multi arah sekaligus mempercantik area zonasi.
Table of Contents
Rumah minimalis lahan L ini memanfaatkan bagian ujung L sebagai carport sekaligus area komunal warga. Kanopi panjang ditambahkan sebagai peneduh di bagian atasnya. Adapun, pagar warna hijau pastel menjadi pembatas antara area dalam dan area luar.
Meskipun dari luar tampak tertutup, namun cahaya alami begitu melimpah di balik pagar hijau pastel. Penggunaan atap transparan dan atap yang sebagian terbuka, menjadi jalan masuk bagi cahaya matahari dan udara segar. Area yang berada di bagian depan ini dimanfaatkan untuk garasi, kolam, kamar tidur pembantu, kamar mandi pembantu dan juga drying room.
Di rumah minimalis lahan L ini, ruangan-ruangan terasa begitu terang berkat cahaya alami yang melimpah. Bukaan-bukaan memang dioptimalkan oleh tim Aaksen Responsible Aarchitecture. Contohnya saja di ruang keluarga yang menyatu dengan ruang makan ini.
Ruangan ini diterangi cahaya alami karena penggunaan glassbox di sebagian dinding dan juga pintu kaca. Glassbox tak hanya menjadi jalan masuk cahaya temaram yang tak menyilaukan, tetapi sekaligus menjadi dekorasi yang mempercantik ruangan.
Menghindari ruang yang gelap dan lembab, skylight juga ditambahkan di ruang keluarga dan ruang makan ini. Keberadaan skylight membuat interior rumah lebih terang, hangat dan tentunya sehat serta hemat energi. Skylight juga menjadi jalan masuk cahaya yang ideal tanpa menghilangkan privasi penghuni rumah.
Dapur ini berada di sudut area ruang keluarga dan ruang makan. Meskipun berada di ruangan yang sama, namun suasana yang dihadirkan berbeda. Penggunaan glassbox terasa lebih banyak di area dapur sehingga interior dapur tampak begitu cantik.
Selain penggunaan glassbox, skylight sebagai jalan masuk cahaya alami juga ditambahkan di sudut dapur. Tentu saja, kombinasi glassbox dan skylight ini membuat dapur terang dan hangat. Nuansa alami semakin sempurna dengan pemakaian material kayu warna natural untuk lemari-lemari dapur, bebatuan alami untuk meja dapur dan lantai berwarna alam.
Open space yang dimanfaatkan untuk ruang keluarga, ruang makan dan dapur ini berbatasan dengan courtyard. Courtyard yang berada di sudut bangunan menjadi area rekreasi sekaligus membantu menciptakan sirkulasi udara dan cahaya alami yang baik.
Di hunian ini, area privat seperti kamar tidur tidak dibuat sangat tertutup. Bukaan-bukaan lebar untuk jalan masuk cahaya alami tetap ditambahkan tanpa mengurangi privasi ruangan. Contohnya saja di kamar tidur ini. Pintu dan sebagian dindingnya menggunakan material kaca sehingga cahaya alami bisa melimpahi ruangan. Bukaan lebar ini menghadap ke courtyard sehingga privasi tetap terjaga.
Tak terkecuali di kamar mandi, bukaan juga ditambahkan. Bukan berupa skylight, tetapi berupa void. Jadi, mandi pun serasa di alam terbuka. Suasana alami yang dibangunkan pun semakin sempurna dengan dinding semen ekspos dan bebatuan alam yang dihamparkan di bagian bawah void.
Nah, rumah minimalis lahan L ini menjadi inspirasi desain rumah yang cantik dan nyaman di lahan dengan bentuk yang terbilang cukup menantang. Selain bentuk lahan yang unik, rumah ini punya 4 sisi yang bisa dilihat dari tetangga. Karena itulah, desainnya menawarkan banyak privasi dengan bukaan dari area atas. Strategi ini membuat rumah dekat dengan unsur alam tanpa mengurangi privasi.
Apakah Anda juga terinspirasi dengan rumah minimalis cantik ini?