Interior Rumah Kontemporer Tampil Elegan dengan Unsur Kayu

rumah kontemporer elegan

Sampai saat ini, kayu masih menjadi salah satu material rumah yang disukai banyak orang. Jika dulu kayu banyak dipakai sebagai bagian struktural bangunan, sekarang unsur kayu lebih banyak dihadirkan lewat interior dan finishing. Jadi, alih-alih menjadi bagian utama dari rumah, banyak orang lebih suka menggunakan kayu sebagai aksen atau memasukkannya sebagai furnitur kayu ke dalam rumah mereka.

Salah satu bangunan rumah kontemporer yang memasukkan unsur kayu dengan sangat apik dan elegan akan kita bahas dalam artikel ini. Seperti apa tampilannya?

RN Residence, Rumah di Kediri yang Mengusung Konsep Ala Bali

Suasana Interior RN Residence Karya Hevsenworks via Arsitag
Suasana Interior RN Residence Karya Hevsenworks via Arsitag

Di tengah semakin banyaknya gedung-gedung tinggi, memiliki rumah dengan konsep alam yang natural tentu akan memberikan kesan hangat tersendiri. Inilah yang ingin dihadirkan oleh pemilik RN Residence. Rumah yang berada di kawasan Jalan Jenderal Ahmad Yani, Banjaran, Kabupaten Kediri ini, menghadirkan nuansa alam khas Bali lewat interiornya.

Rumah yang baru saja selesai dibangun ini desain interiornya dikerjakan oleh Hevsenworks. Detail-detail kayu pada interiornya benar-benar akan membuat Anda terkesima.

Furnitur dan Aksen Kayu di Berbagai Bagian Ruangan

Ruang Keluarga dan Dining Room yang Estetik di RN Residence Karya Hevsenworks via Arsitag
Ruang Keluarga dan Dining Room yang Estetik di RN Residence Karya Hevsenworks via Arsitag

Secara umum, nuansa di dalam RN Residence terkesan sangat kontemporer. Anda bisa menemukan unsur modern dan beberapa sentuhan etnik. Namun, yang tidak mungkin akan luput dari perhatian tentu saja pemilihan aksen-aksen kayu dan furnitur kayunya.

Di ruang keluarga yang juga berfungsi sebagai dining area ini misalnya, Anda bisa menemukan sofa dengan gaya modern. Kursi makan kayu dan gerabah di atas coffee table memberikan sentuhan etnik yang manis sekaligus estetik.

Kitchen Set dari Material Kayu yang Terlihat Modern dan Mewah Karya Hevsenworks via Arsitag
Kitchen Set dari Material Kayu yang Terlihat Modern dan Mewah Karya Hevsenworks via Arsitag

Tidak hanya kursi dan meja, furnitur kayu juga bisa Anda temukan dalam bentuk rak, tangga, lantai, lemari hingga kitchen set seperti pada gambar di atas.

Pencahayaan yang Membuat Segala Detail Menjadi Stand Out

Lampu yang Membuat Detail Kayu di Dining Tampak Semakin Dramatis Karya Hevsenworks via Arsitag
Lampu yang Membuat Detail Kayu di Dining Tampak Semakin Dramatis Karya Hevsenworks via Arsitag

Tidak bisa dimungkiri bahwa pencahayaan adalah komponen yang sangat penting dalam desain interior. Tanpa lighting yang baik, desain sebagus apapun tidak akan tampil menonjol. Di RN Residence, pencahayaan diatur dengan sangat baik oleh Hevsenworks sehingga membuat semua detail di dalamnya tampak semakin menonjol.

Pencahayaan di Dalam Kamar Tidur Karya Hevsenworks via Arsitag
Pencahayaan di Dalam Kamar Tidur Karya Hevsenworks via Arsitag

Di kamar tidur ini misalnya, menghadirkan beberapa buah lampu hias yang tidak hanya fungsional, tetapi menambah kesan dramatis pada interiornya.

Jendela-jendela Besar Sebagai Sumber Cahaya Alami Hevsenworks via Arsitag
Jendela-jendela Besar Sebagai Sumber Cahaya Alami Hevsenworks via Arsitag

Selain pencahayaan buatan, kehadiran cahaya alami juga diperhatikan dengan baik di rumah ini. Ini terlihat dari jendela-jendela ukuran besar. Tidak hanya di kamar yang merupakan area pribadi, tetapi juga di ruangan bersama ini.

Memiliki rumah dengan nuansa kayu memang bisa menjadi opsi bagi Anda yang ingin merasakan nuansa hangat yang lebih kental di rumah. Desain RN Residence yang elegan dengan sentuhan nuansa etnis ini bisa menjadi pilihan yang menarik untuk dijadikan referensi. 

Tertarik memiliki rumah dengan konsep seperti ini?

Butuh bantuan untuk proyek Anda? Dapatkan penawaran dari profesional terpercaya tanpa biaya apapun!
Anita
AUTHOR
Anita
press releasekontaksyarat dan ketentuan
© PT Tritama Gemilang Sukses 2016 - 2022 | All rights reserved.
hello world!
Ingin Renovasi Atau Bangun?
Hubungi Kami
Ingin Renovasi Atau Bangun?
chevron-down linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram