Rak besar terbuka pada kedua sisi ruangan dengan recessed light, karya Gohte Architects via Arsitag
Menampilkan pajangan koleksi kesayangan dalam hunian dengan ukuran terbatas menjadi sebuah tantangan tersendiri. Bila tidak hati-hati, pajangan tersebut justru akan tampak seperti tumpukan kekacauan.
Trik terbaik adalah mengutamakan kualitas di atas kuantitas. Pilih desain rak display hobi yang klasik nan cantik untuk menonjolkan keindahan koleksi Anda.
Table of Contents
Desain rak display hobi dengan tampilan klasik tidak akan pernah ketinggalan zaman. Rak tertutup kaca yang menampilkan koleksi botol minuman ini berada tepat di antara rak terbuka di kedua sisinya. Desain klasik ini menyatu dengan desain ruangan yang formal, cocok untuk bertemu dengan rekan bisnis.
Desain rak display hobi yang satu ini lebih menyerupai goresan kecil di dinding ekspos batas. Unik dan tidak terduga, membuatnya menjadi salah satu ide untuk menampilkan koleksi lego dan figur mini kesayangan.
Pamerkan koleksi dalam rak kaca besar yang berfungsi ganda sekaligus sebagai pembatas ruangan. Rak display dari kaca dengan rangka besi hitam ini menonjolkan semua koleksi terbaik dari sang pemilik hunian. Material kaca yang tembus pandang memberikan kesan terbuka dan lapang, cocok untuk hunian mungil.
Urusan pekerjaan dapat dibuat menjadi lebih menyenangkan dengan desain rak display hobi yang satu ini ini. Rak display putih ini menyatu dengan warna dinding ruangan, membuatnya terlihat lebih ringan. Penggunaan warna netral sebagai warna dasar ini membuat koleksi yang ada terlihat lebih menonjol. Jangan lupa, pastikan penerangan yang cukup dari jendela pada kedua sisi ruangan.
Hadirkan kota mini dalam hunian dengan desain rak display hobi yang digantung pada dinding ruangan. Desain rak dengan alas kayu berpadu manis dengan dinding kayu. Rak dengan frame besi putih bulat dengan level ketinggian berbeda ditata penuh dengan deretan bangunan dan mini figure seperti layaknya di dalam film.
Tidak ada batasan dalam jenis dan jumlah koleksi, serta tempat untuk memajang koleksi tersebut. Rak terbuka di samping TV ini memisahkan antara ruang keluarga dan ruang tamu. Rak tersebut menjadi tempat yang cocok untuk memajang semua pernak-pernik koleksi mulai dari buku, alat permainan tradisional, serta berbagai souvenir unik lainnya.
Desain rak display hobi ini sangat sederhana namun tetap terlihat keren. Alih-alih rak, semua koleksi yang ada di gantung lengkap dengan kardus pembungkus pada sebuah papan hitam besar di dinding. Gambar abstrak putih pada papan hitam serta kontrasnya warna hitam papan dan ragam warna pada kardus koleksi membuatnya terlihat lebih menarik.
Tidak semua koleksi perlu dipamerkan kepada orang lain. Anda dapat menikmatinya seorang diri dengan memajangnya di kamar tidur. Ukuran dan desain rak display hobi ini menyesuaikan dengan panjang tempat tidur. Balutan warna dasar dan list hitam menyatu dengan tema warna ruangan secara keseluruhan.
Nah, yang manakah yang ingin Anda terapkan di rumah Anda? Hubungi para profesional di Arsitag untuk memberikan saran terbaik dan gambar desainnya yang spesial untuk ruangan rumah Anda.