Desain Interior Kamar Tidur Dinding Hijau Simpel Menawan

kamar tidur dinding hijau

Sebagai area paling privat, desain interior kamar tidur harus dibuat dengan cermat. Mulai dari pemilihan warna cat dinding, layout, perabotan hingga pencahayaan harus dilakukan dengan tepat. Ketika kamar tidur Anda menarik dan nyaman, Anda bisa beristirahat dengan tenang di dalamnya.

Ada berbagai pilihan warna dan gaya interior kamar tidur simpel yang bisa Anda jadikan referensi di Arsitag. Salah satunya adalah kamar tidur dengan dinding warna hijau tua yang terlihat simpel namun menawan berikut ini. Seperti apa? Simak ulasannya dalam artikel ini sampai tuntas!

Proyek CH Bedroom oleh Idekor Living

interior kamar tidur hijau
Penampakan Interior Kamar Tidur dalam Proyek CH Bedroom karya Idekor Living via Arsitag

Proyek yang diberi nama CH Bedroom ini dikerjakan oleh Idekor Living pada tahun 2021 lalu. Berlokasi di Harapan Baru, Kecamatan Bekasi Utara, proyek renovasi kamar tidur ini menghabiskan biaya berkisar antara Rp 100 – 250 juta. 

Desain interior menggunakan plywood dengan finishing HPL Taco dan HPL Carta. Ini membuat tampilan permukaan dinding jadi terlihat lebih menawan. Selain itu, Idekor Living juga melakukan pengadaan parket, pemasangan parket hingga memindahkan titik stop kontak dan titik lampu untuk mengoptimalkan hasil interior akhirnya.

Desain Didominasi oleh Warna-warna Minimalis

interior minimalis hijau
Warna-warna Minimalis Hadir Mendominasi Interior karya Idekor Living via Arsitag

Saat memasuki area kamar, Anda akan menemukan bahwa ruangan ini sebenarnya menggunakan warna-warna minimalis yang sangat basic. Warna putih dan warna kayu merupakan dua warna yang paling mendominasi. Selanjutnya warna-warna lain seperti abu-abu dan beige dimunculkan lewat furnitur dan bedding.

Perpaduan warna putih dan kayu juga terlihat dari pemilihan material untuk lemari. Dengan bentuk yang tinggi memanjang sampai ke langit-langit, lemari tersebut menggunakan finishing putih di luar dengan corak kayu di dalamnya. Ini membuat perabotan tersebut terkesan semakin menyatu dengan ruangan.

Warna Hijau Tua di Dining Sebagai Focal Point

dinding hijau minimalis
Dinding Hijau Sebagai Focal Point dalam CH Bedroom karya Idekor Living via Arsitag

Untuk membuat kamar menjadi lebih standout, dibutuhkan focal point yang menjadi pusat perhatian. Untuk kamar tidur ini, Idekor Living memilih untuk menggunakan cat dinding warna hijau yang diaplikasikan pada dinding tepat di belakang ranjang.

Di atas cat dinding hijau yang mencolok itu, sebuah lukisan kemudian digantung. Ini membuatnya semakin sempurna sebagai ‘pencuri perhatian’. 

Warna hijau sendiri adalah warna yang diketahui sangat cocok untuk diaplikasikan di kamar tidur. Nuansa hijau tidak hanya memberikan kesan adem dan tenang di dalam kamar. Tone hijau yang tepat bisa membuat kamar tidur terkesan mewah dan elegan. Ini benar-benar terwujud dalam desain CH Bedroom ini.

Lighting is The Winner!

jendela besar sumber cahaya alami by Arsitag
Jendela Besar Sebagai Sumber Cahaya Alami karya Idekor Living via Arsitag

Terlepas dari keseluruhan desain dan pemilihan warna serta material interiornya, namun yang membuat desain kamar tidur ini semakin perfect adalah lighting alias pencahayaannya. Jendela besar di sisi kiri ranjang cukup menjadi sumber penerangan di siang hari. Sementara, untuk pencahayaan malam hari, ada pencahayaan berlapis yang diaplikasikan.

detail interior lampu led by Arsitag
Lampu LED, Meng-highlight Detail Interior agar Semakin Menarik karya Idekor Living via Arsitag

Jadi, selain lampu utama yang bertugas menerangi keseluruhan ruangan, ada lampu LED yang dipasang di beberapa titik untuk menonjolkan desain yang sudah apik ini.

Itu dia ulasan CH Bedroom, kamar tidur dengan dinding warna hijau yang menawan karya Idekor Living. Yuk, jadikan desain ini sebagai inspirasi kamar tidur Anda!

Butuh bantuan untuk proyek Anda? Dapatkan penawaran dari profesional terpercaya tanpa biaya apapun!
Anita
AUTHOR
Anita
press releasekontaksyarat dan ketentuan
© PT Tritama Gemilang Sukses 2016 - 2022 | All rights reserved.
hello world!
Ingin Renovasi Atau Bangun?
Hubungi Kami
Ingin Renovasi Atau Bangun?
chevron-down linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram