Karpet ruang tamu karya OG Architects via Arsitag
Seperti apa sih karpet ruang tamu yang cocok dan bisa membuat rumah Anda terkesan lebih welcoming?
Karpet ruang tamu sendiri memiliki beberapa fungsi seperti untuk melapisi ubin, menghangatkan suhu saat diinjak, sebagai tempat lesehan untuk bersantai, hingga menambah keindahan ruangan.
Nah, bagi Anda yang ingin merombak tampilan ruang tamu menjadi lebih cantik atau terlihat lebih luas, ada beberapa inspirasi karpet ruang tamu yang bisa dipilih. Yuk, disimak berikut ini.
Table of Contents
Karpet berbulu bisa memberikan tesktur dan nuansa yang unik kepada ruang tamu Anda. Bulu-bulu lembut yang ada pada permadani juga bisa memberikan suasana ruangan yang lebih hangat dan nyaman. Kelembutan dari bulu-bulu di karpet juga bisa menjadi alas duduk yang empuk, lho.
Selain itu, saat Anda berjalan di atasnya, telapak kaki juga akan terasa lebih hangat dan nyaman. Pastinya ini akan membuat Anda semakin betah untuk berbincang dengan tamu yang datang. Bulunya yang tidak terlalu tebal juga lebih mudah untuk dibersihkan dengan cara divakum atau disapu dengan sapu lidi.
Ingin karpet yang lebih tebal dan hangat?
Anda juga bisa mengaplikasikan karpet dengan bulu tebal berwarna putih seperti yang satu ini. Sama seperti karpet bulu tipis, karpet dengan bulu tebal ini juga dapat memberikan tekstur lembut pada ruangan. Dengan bahan bulu, kehadiran karpet akan membuat ruang tamu menjadi lebih hangat, nyaman, sekaligus terlihat mewah dan elegan.
Model karpet ini juga menjadikan ruangan tampak lebih lembut dan cantik. Penambahan alas duduk dan sarung bantal bulu-bulu putih pun menambah suasana nyaman di ruang tamu. Namun, karena warnanya yang putih Anda harus lebih rajin untuk membersihkannya dan lebih berhati-hati saat ada makanan atau minuman agar karpet tidak mudah kotor.
Menggunakan karpet berukuran besar seperti yang satu ini bisa memberikan ilusi ruang tamu yang lebih luas dan lapang. Letakkan karpet di tengah-tengah ruangan, kemudian tata furnitur di atas karpet.
Warna abu-abu dengan motif abstrak yang ada pada karpet ini menjaga ruangan tampak tetap minimalis sesuai dengan tema desainnya. Dikombinasikan dengan sofa minimalis berbentuk L berwarna abu-abu senada, ruang tamu pun terlihat lebih modern dan mewah.
Untuk Anda yang suka dengan kesan alami seperti tanaman dan unsur bumi lainnya, karpet berwarna hijau dengan kombinasi motif rajut ini bisa jadi pilihan. Karpet berwarna hijau ini terlihat serasi dengan sofa mungil berwarna sage yang minimalis. Ditambah beberapa tanaman hias di sekitarnya tampilan ruang tamu pun terasa lebih homey, nyaman, dan natural.
Tidak harus berbentuk segiempat, karpet ruang tamu juga bisa berbentuk bulat seperti ini, lho. Karpet berbentuk bundar ini cocok digunakan di tengah ruangan sebagai alas untuk meja kopi berbentuk mirip. Warnanya yang cerah membuat ruangan terlihat lebih lapang. Karpet dengan motif kasar ini juga mudah dibersihkan, lho.