Bosan dengan ubin putih polos atau warna antara abu-abu dan beige? Barangkali Anda sudah letih berupaya memilih model desain dari beragam pilihan yang ada. Apalagi, jika Anda berupaya mengikuti apa yang mungkin dibilang bagus oleh orang lain.
Ide-ide cemerlang berikut ini membuktikan bahwa dapur nyaman tidak perlu konvensional, bahkan jauh lebih menyenangkan jika Anda dapat menata ruang itu sesuai dengan yang Anda inginkan dan masih masuk budget.
Silakan baca artikel ini sambil bereksplorasi dan biarkan setiap elemen penunjang desain tersebut memuaskan keinginan Anda dalam hal warna dan kreativitas.
Table of Contents
Apabila dapur Anda memiliki warna netral dan tidak ada unsur-unsur lain yang menonjol, backsplash bisa menjadi kiat untuk memanfaatkan warna dan pola yang cerah, berani, dan eye-catching.
Sebagai pengganti kabinet atas, Anda bisa menggunakan rak-rak tempel dan mengecat tembok belakangnya dengan warna cerah. Padukan dengan warna seluruh dinding dapur agar tampak sempurna.
Pola chevron sederhana tampak sangat fresh dan menyenangkan dalam warna cerah, sepadan dengan warna cat dinding.
Tembok chalkboard hitam dipadu dengan warna pastel dan kitchen set dari kayu tampak bersih dan sederhana, namun juga sangat berguna dalam fungsi.
Anda bisa menuliskan ukuran standar bahan atau resep masakan pada tembok papan tulis tersebut. Anda juga bisa mengubah desainnya dengan karya seni Anda atau anak-anak Anda ketika menemani Anda memasak setiap saat.
Dapur ini menggunakan backsplash beton yang dapat digunakan membuat sketsa, corat-coret, dan daftar apa pun. Padukan tembok ini dengan lantai beton menggunakan finishing yang sama sehingga Anda juga dapat membiarkan anak-anak menggambar di lantai.
Lemari es stainless steel sudah sangat lazim di zaman modern ini sehingga nyaris tidak tersisa lagi tempat yang paling pas untuk menempelkan catatan, kartu pos, dan karya seni anak-anak.
Mengapa tidak memasang papan magnet di dapur sebagai gantinya? Pelat metal ini terlihat keren dan hanya perlu sedikit sentuhan kreatif.
Wallpaper berpola memberikan tampilan yang lebih memikat di dapur dibandingkan cat biasa. Untuk pola, cobalah trik seperti gambar di atas dengan pola wallpaper senada dengan pola kursi makan di dekatnya.
Daripada kreativitas Anda harus dibatasi dengan penggunaan warna atau pola, bukanlah lebih bagus bila Anda dapat memadukan keduanya?
Dapur kreatif ini merupakan campuran antara warna biru muda yang hangat di balik lemari kabinet atas dan wallpaper berpola warna kuning yang berani pada backsplash. Keren, bukan?
Menambahkan pencahayaan back-lit pada backsplash dapur Anda akan menciptakan tampilan modern dan mempertahankan dekorasi yang sederhana karena memancarkan cahaya dan bayangan yang indah ke dalam ruangan.
Di area dapur mungil ini, kulkas kecil yang memiliki warna biru muda terselip rapi di celah lemari. Untuk mendapatkan tampilan yang menarik, perhatikan warna senada pada aksen dinding di balik kabinet atas, kursi makan, dan fixture lampu.
Siapa yang tidak suka menggunakan ubin linoleum yang sederhana dan super murah? Pasanglah ubin dalam area dapur dengan dua warna pilihan Anda dalam membentuk pola zigzag dan bukan garis lurus.
Bosan dengan lantai dapur yang lama, namun anggaran terbatas untuk mengganti yang baru? Ini trik cerdas dan hemat untuk mengakali biaya renovasi.
Anda bisa mengecat lantai dapur dengan pola kotak-kotak ala papan catur, namun tidak menggunakan warna hitam dan putih klasik, tetapi memilih alternatif warna cerah seperti kuning dan putih.
Ide desain plafon pressed-tin yang dipadukan dengan kabinet kayu dapat menjadi solusi kreatif untuk tampilan dapur yang elegan.
Jika Anda membutuhkan kesan mewah seketika, tidak ada yang lebih baik dari menggunakan batu marmer sebagai pengganti countertop Anda.
Simpel namun unik dan menawan, inilah kesan yang berhasil diciptakan pola heksagon warna putih sebagai backsplash dapur rumah Anda.
Gaya industrial yang masih ngetren ini bisa Anda terapkan dengan membangun meja island dengan beton ekspos yang cukup dipoles saja. Kesan kokoh dengan berkharakter langsung tercipta.
Terazzo yang berbintik-bintik cantik ini dapat menghadirkan kesan vintage yang membawa memori Anda ke dapur-dapur nenek di masa kecil yang menyenangkan.
Harga material terrazo tidak sampai 1 juta per meter sehingga cukup ramah bagi budget Anda. Salah satu supplier terrazo memberikan rentang harga antara 300.000 - 350.000 per meternya.
Salah satu material yang mengusung kearifan lokal Indonesia ini akan memberikan kekhasan tersendiri pada dapur rumah Anda yang pastinya akan membuat tamu-tamu Anda kagum.
Sesuatu yang sederhana seperti mengganti warna dapur dapat membuat dapur Anda tampil lebih fresh dan istimewa. Mudah sekali, bukan?
Nah, sentuhan kreatif apa yang Anda sukai untuk menyempurnakan dapur Anda? Semoga inpirasi dan tips dalam artikel sesuai dengan kebutuhan Anda.