Sudah berapa lama pekarangan atau taman belakang rumah Anda tidak dirombak? Bingung ingin dijadikan seperti apa? atau bahkan sudah terbayang biayanya yang tidak murah?
Ya, mungkin dua alasan tersebut menjadi faktor utama yang menjadikan rencana membuat taman rumah hanya sebatas wacana. Padahal, dengan beberapa ide kreatif, taman rumah Anda bisa disulap menjadi lebih menarik tanpa perlu merogoh kocek terlalu dalam.
Tidak percaya? Berikut beberapa tips membuat taman minimalis yang hemat budget.
Taman Rumah Karya Erwin Kusuma via Arsitag
Jika taman rumah Anda cukup luas, tetapi tetap ingin hemat budget dalam membuat taman, penggunaan rumput yang dominan bisa menjadi pilihan. Hamparan rumput tentunya lebih murah tidak hanya dalam pembuatan, tetapi juga dalam perawatan. Hamparan rumput pada taman juga dapat membuat taman rumah menjadi lebih fungsional seperti untuk tempat bermain anak hingga barbeque area.
Taman Rumah Minkmalis Karya Studie via Arsitag
Anda ingin memiliki taman dengan kolam tetapi ruang sisa di rumah tidak luas? Mungkin menyatukan keduanya seperti karya Studie di atas bisa menjadi solusi. Area terbuka pada rumah yang tidak begitu luas ini dibuat menjadi kolam dan dibuat area tanam pohon di tengahnya layaknya sebuah pulau. Selain lebih murah dibanding memaksakan membuat kolam dan taman secara terpisah, ide ini juga menarik karena akan membuat rumah terasa lebih mewah nan estetik.
Taman Karya DP+HS Architects via Arsitag
Dalam sebuah taman, ada banyak elemen yang terkandung. Ada yang disebut softscape yaitu seperti tanaman dan air, serta hardscape seperti batu, kolam, patung, atau lampu hias. Kedua elemen ini saling melengkapi untuk menciptakan taman yang estetik dan fungsional.
Terkait untuk membuat taman minimalis yang hemat budget, maka Anda bisa mengakalinya dengan memaksimalkan elemen-elemen tersebut. Sebagai contoh, agar taman tidak terkesan monoton karena tidak ada kolam, bangku taman, atau elemen lain, Anda bisa menggunakan lampu hias sebagai unsur pemercantiknya.
Taman MInimalis Mewah Karya Beni Sabara via Arsitag
Tanaman yang dipilih untuk taman sendiri ada banyak jenisnya. Namun, perhatikan bahwa tidak semua tanaman cocok untuk Anda. Maksudnya, setiap tanaman memiliki karakternya sendiri, termasuk untuk perawatan. Jika Anda ingin hemat biaya tidak hanya dalam pembuatan, tetapi juga dalam perawatan, pilihlah tanaman yang rendah dalam perawatan (low maintenance).
Kategori tanaman yang rendah perawatan biasanya ialah yang tidak perlu penyiraman setiap hari, daun tidak mudah rontok, jarang pemangkasan, dan berumur panjang. Ada banyak contoh tanaman-tanaman low maintenance. Pohon contohnya ialah Tabebuya dan Pandan bali. Sedangkan untuk Semak seperti Agave, soka, song of Jamaica, dan Kaktus.
Taman Minimalis Karya PT. Ruang HIjau via Arsitag
Semakin banyak jenis tanaman, akan membuat perawatan semakin kompleks. Hal ini lantaran setiap jenis tanaman memiliki sifat dan karakter perawatan tersendiri. Kondisi ini akan membuat perawatan lebih rumit dan bahkan lebih mahal. Maka, jika Anda ingin hemat tidak hanya dalam pembuatan tetapi juga perawatan, tanaman yang dipakai tidak perlu terlalu banyak. Dua, tiga, atau empat jenis tanaman saja tetap akan membuat taman terlihat lebih cantik dengan kesederhanaannya.
Taman Tropis Karya Saga Contractor via Arsitag
Indonesia adalah negara yang amat kaya dengan tanaman. Bahkan setiap daerah memiliki jenis tanamannya sendiri. Alih-alih sibuk mencari tanaman dari luar kota bahkan luar negeri, lebih baik menggunakan tanaman lokal saja. Selain lebih mudah didapat dan tentunya lebih murah, tanaman lokal juga pasti lebih optimal tumbuh lantaran tanah dan habitatnya sudah sesuai.
Itu tadi tips membuat taman yang hemat budget. Yuk dicoba.