All Projects | 5 Elements Creation Architecture In Flow Bar & Lounge
Published: 17 July 2017
Description
Design Philosophy "5 Elements Creation" Pada project ini, kita menggunakan concept tentang 5 elemen. Dengan Design Concept Philosophy "5 Elements Creation", Elemen yang kita pakai adalah unsur-unsur pembentuk alam, yaitu Fire, Earth, Wood, Steel and Water. Filosofi ini, kami tuangkan dalam sebuah concept dimana pembagian zoning terbagi berdasarkan filosofi tersebut, dan untuk Hirarki ruang tetap merupakan hal yang wajib untuk dikedepankan. Pembagian zoningnya adalah sebagai berikut, Fire-Wood-Earth-Steel-Water Area yang merupakan awal dari cerita ini adalah Fire. Pengambilan unsur Api ini merupakan analogi dan filosofi tentang sebuah penciptaan, Banyak hal yang dikaitkan dengan api dalam unsur penciptaan. Kemudian muncullah Area Wood, dan ini adalah sebuah fase penghancuran, dimana api akan membinasakan kayu. Setelah area tersebut kita akan berada di Area Earth, dimana setelah masa penghancuran maka akan ada masa Pemulihan, dan pada masa ini lah kita mengingat tentang Bumi. Tanah adalah benda mati yang memiliki unsur-unsur kehidupan. Bahwa semua akan kembali ke Bumi, alam adalah segalanya, maka pada area ini kita akan lebih focus untuk ambience earth yaitu berupa tanah dan batu. Dan pada area terakhir adalah Steel, yang mana merupakan perlambang masa kini, sebuah modernisasi dan yang merupakan masa kejayaan. Setelah semua area tersebut maka tibalah di Elements Water, hal ini lah yang merupakan pelengkap dari semua area. Element Water ini kita menganalogikan dengan Air, yang mana air diharap akan dominant di tiap area nya. Yup, tepat sekali philosophy Element Water ini adalah minuman/beverages, yang mana nantinya berupa Cocktails, Wine etc. Rangkaian tersebut merupakan ringkasan cerita sebuah perjalanan dimana semua memiliki sebuah proses, entah proses itu baik atau buruk terlihatnya, namun pada akhirnya tujuan sebuah kejayaan lah yang merupakan tujuan akhir tersebut. "Fire Area"Salah satu area yang di highlight adalah Area Fire.Kenapa harus di Highlight?? Karena sifat dasar dari Api adalah selalu tegak berdiri ke atas, sudah jelas kalau area ini harus stunning!! Yup, harus menarik perhatian dan harus jadi bahan perhatian tentunya. for the completeness of the design concept emphasis story can be seen at :www.nirmanacitraarsitektura.com
Design Philosophy "5 Elements Creation" Pada project ini, kita menggunakan concept tentang 5 elemen. Dengan Design Concept Philosophy "5 Elements Creation", Elemen yang kita pakai adalah unsur-unsur pembentuk alam, yaitu Fire, Earth, Wood, Steel and Water. Filosofi ini, kami tuangkan dalam sebuah concept dimana pembagian zoning terbagi berdasarkan filosofi tersebut, dan untuk Hirarki ruang tetap merupakan hal yang wa...
Show lessShow moreProject Status: Terbangun
Project Year: 2016
Lokasi: CBD Mega Kuningan, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung Kav 5.5 - 5.6, Setiabudi, RT.5/RW.2, Kuningan Timur, RT.5/RW.2, Kuningan Tim., Setia Budi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950, Indonesia