Desain Puyo Training Center karya Miveworks. // via arsitag.com
Anda tentu sudah mengenal Puyo, bukan? Silky dessert yang memiliki tekstur sangat lembut menjadi favorit banyak orang semenjak kemunculannya. Namun, tahukah Anda jika Puyo juga memiliki training center atau pusat pelatihan? Puyo Training Center ini berlokasi di Pasar Modern Intermoda BSD. Asyiknya lagi, selain training center, Anda juga bisa membeli varian Puyo di gerai ini, lho. Hal yang berbeda dibandingkan gerai Puyo lainnya adalah desainnya yang sangat eye-catching.
Warna brand Puyo yang menjadi tema desain interior kantor pelatihan karya Miveworks. // via arsitag.com
Miveworks mendesain tampilan baru untuk pusat pelatihan Puyo tanpa mengubah citra dan nilai utama merek ini. Dengan menggunakan skema warna biru langit khas Puyo, training center didesain dengan mayoritas warna biru pastel sebagai aplikasi utama. Berbagai variasi desain baru pun ditambahkan untuk memberikan tampilan yang lebih lucu dan menyenangkan untuk menarik pelanggan dari jauh.
Supaya tidak penasaran lagi, yuk kita lihat detail desainnya berikut ini.
Desain pastel yang lucu khas anak muda
Desain warna pastel yang khas anak muda, karya Miveworks. // via arsitag.com
Target market dari Puyo sendiri pada awalnya adalah remaja. Namun, saat ini hampir semua orang dari berbagai kalangan usia menyukai silky dessert dari Puyo. Target market inilah yang menjadi latar belakang desain Puyo menggunakan warna-warna pastel yang catchy khas anak muda, sekaligus juga menarik seluruh kalangan. Nah, konsep ini juga tetap dipertahankan pada desain kantor pelatihan karyawan yang sangat eye-catching dan menarik perhatian. Mirip seperti logo dan brand image Puyo, desain training center didominasi dengan warna biru langit dan putih yang menawan dan mirip seperti desain kapal yang menyejukkan.
Area berbelanja dengan pintu penghubung yang unik
Pintu yang unik, desain karya Miveworks. // via arsitag.com
Saat dilihat dari depan, mungkin training center ini hanya terlihat seperti gerai Puyo lainnya. Padahal, di bagian belakang dari area berbelanja terdapat area lain yang lebih luas sebagai tempat pelatihan.
Baca juga: 5 Inspirasi Desain Kantor Perusahaan Mainan dengan Konsep Playful di Moskowvia Hipwee.com
Pintu biru cerah yang unik, Puyo Training Center karya Miveworks. // via arsitag.com
Elemen menarik yang tak dapat dimungkiri berikutnya adalah pintu dengan desain unik yang mengingatkan kita akan fitur dalam kapal laut. Tetap dengan warna biru khas Puyo, pintu unik ini menjadi penghubung yang manis antara area berbelanja dan pelatihan.
Ruang-ruang pelatihan dengan konsep kekinian
Ruang pelatihan karyawan Puyo, karya Miveworks. // via arsitag.com
Apa yang biasanya akan Anda bayangkan saat mendengar kata training center? Ruangan yang tertutup dan suasana yang membosankan? Eits, semua ini enggak berlaku di training center Puyo. Tak hanya gerainya saja yang didesain dengan konsep yang kekinian dan menarik, seluruh ruangan di area training center ini juga didesain dengan detail khas Puyo.
Ruang pelatihan karyawan dengan fasilitas lengkap, karya Miveworks. // via arsitag.com
Ruang meeting modern karya Miveworks. // via arsitag.com
Warna biru langit dan putih masih mendominasi warna keseluruhan ruangan. Selain pada dinding, berbagai furnitur pelengkap hingga alat pelatihan pun menggunakan warna serupa. Hal ini akan membuat seluruh peserta pelatihan merasa benar-benar dekat dengan brand Puyo. Keren banget ‘kan?
Baca juga: Desain Kantor Industrial Kekinian Bagi Kaum Milenial
Ruang pelatihan karyawan Puyo, karya Miveworks. // via arsitag.com
Ruang hall pelatihan yang tidak luput dari biru pastel khas Puyo, interior karya Miveworks. // via arsitag.com
Ruang meeting karya Miveworks. // via arsitag.com
Setiap ruangan pun dipastikan mendapatkan cahaya matahari langsung secara maksimal dari banyaknya bukaan jendela. Dengan begitu, para peserta pelatihan pun tidak akan merasa bosan karena bisa melihat pemandangan di luar ruangan. Banyaknya bukaan juga menghindari ruangan terasa sumpek dan lembap.
Tertarik untuk mempir ke training center Puyo ini dan melihat keunikan desainnya? Psst, ada banyak spot foto yang Instagrammable juga, lho.