Desain Plafon Unik Berikut Ini Akan Membuat Rumah Anda Tampil Memukau 2021

Desain Plafon Unik Berikut Ini Akan Membuat Rumah Anda Tampil Memukau 2021 | Foto artikel Arsitag

F+W House karya DP+HS Architect (Sumber: arsitag.com)
 

Meski banyak orang yang belum tahu langkah memanfaatkan plafon, tetapi sebenarnya ada banyak hal yang bisa Anda lakukan dengan plafon Anda. Salah satunya adalah dengan menjadikan plafon sebagai focal point atau pusat dari ruangan. Beberapa model plafon ruang tamu minimalis misalnya, bisa memberikan tampilan yang khas sekaligus meningkatkan estetika rumah Anda. Merujuk tren interior minimalis tahun 2021, meningkatkan keindahan visual ruangan dapat dengan menonjolkan bentuk-bentuk geometris. Untuk tujuan ini, plafon pvc minimalis dapat menjadi pertimbangan Anda yang menginginkan pemasangan yang mudah diatur namun awet. 

Ada banyak sekali plafon rumah minimalis terbaru yang bisa Anda jadikan inspirasi. Simak beberapa contohnya berikut ini!

Plafon Bercorak Tulang Ikan yang Fresh
 

Plafon Bercorak Tulang Ikan yang Fresh
Plafon dengan Corak Tulang Ikan karya Michael O’Sullivan (Sumber: freshome.com)
 

Pola tulang ikan atau herringbone banyak digunakan oleh para desainer untuk menyusun lantai parket atau keramik yang berukuran kecil baik di dinding atau di lantai. Kali ini Anda bisa memanfaatkan pola yang sama untuk langit-langit ruang tamu Anda. Dalam desain di atas misalnya, perpaduan material kayu lain yang berasal dari perabotan dan dinding tetap tidak membuat plafon jadi kehilangan posisinya sebagai penarik perhatian.

Plafon Geometris yang Memberikan Keseimbangan
 

Plafon Geometris yang Memberikan Keseimbangan
Ruang Tamu dengan Plafon Geometris karya Richard Hallberg Interior Design (Sumber: freshome.com)
 

Menemukan keseimbangan antar dekorasi di dalam sebuah ruangan merupakan tantangan yang tiada habisnya bagi para arsitek dan desainer. Pada contoh interior di atas, sang desainer menggabungkan rumah bergaya California dengan pengaruh Maroko dan Spanyol sekaligus lewat langit-langit yang berpola geometris.

Plafon dengan Lukisan Mural yang Menonjol
 

Plafon dengan Lukisan Mural yang Menonjol
Plafon dengan Lukisan Mural Memberi Kesan Artistik karya Ramon Canet (Sumber: freshome.com)
 

Lukisan bisa menjadi dekorasi yang cantik di manapun Anda meletakkannya, termasuk mural yang dijadikan pola pada plafon apartemen ini. Kesan artistik yang dimunculkan dari langit-langit membuat kesan mewah ruangan semakin merekah.

Plafon dari Kaca Transparan untuk Tambahan Pencahayaan
 

Plafon dari Kaca Transparan untuk Tambahan Pencahayaan
Plafon Kaca yang Menambah Pencahayaan Alami karya Ion Popusoi and Bogdan Preda  (Sumber: freshome.com)
 

Bagi Anda yang menginginkan tambahan cahaya alami masuk ke dalam rumah, langit-langit dari kaca seperti ini akan menjadi opsi yang menarik. Tidak hanya membuat rumah terasa lebih terang di siang hari, pada malam hari Anda bisa melihat bintang-bintang hanya dengan duduk di sofa ruang tamu ini.

Plafon dengan Susunan Bertingkat
 

Plafon Bertingkat yang Merefleksikan CahayaPlafon Bertingkat yang Merefleksikan Cahaya (Sumber: freshome.com)
 

Ingin mencari sesuatu yang berbeda dalam desain langit-langit rumah Anda? Saat renovasi, coba lakukan sedikit upgrade seperti yang dilakukan oleh desainer di Millennium Tower San Fransisco ini. Dengan model bertingkat dari bahan yang memantulkan cahaya, keberadaan langit-langit unik ini mampu memberikan nuansa lebih terang ke dalam ruangan.

Langit-langit Rustic untuk Mempercantik Kamar Tidur
 

Plafon Kamar Tidur Bergaya Rustic yang UnikPlafon Kamar Tidur Bergaya Rustic yang Unik (Sumber: designertrapped.com)
 

Sedang mencari model plafon kamar tidur yang unik? Coba terapkan desain rustic seperti contoh desain kamar tidur di atas. Dipadukan dengan tempat tidur dan aksesoris bergaya klasik, plafon kayu ini membuat kamar tidur Anda semakin terlihat elegan dan unik.

Plafon dengan Struktur Rumit ala Ruang Angkasa
 

Plafon dengan Struktur Rumit ala Ruang Angkasa
Langit-langit Unik Bertema Perjalanan Imajiner (Sumber: freshome.com)
 

Dengan tema contemporary maximalist, desainer ruangan ini mencoba menciptakan langit-langit yang seolah berasal dari dunia yang tidak realistis. Menggunakan tema “Perjalanan Imajiner”, konstruksi langit-langit yang menyerupai susunan objek asing dari luar angkasa. Bayangkan jika desain plafon ini diterapkan di rumah Anda.

AUTHOR

Anita

Penulis lepas dengan pengalaman 5 tahun ini sangat passionate dalam dunia tulis menulis. Motto hidupnya adalah "Integrity is doing the right thing when no one is watching."