Keuntungan Menggunakan Jasa Desain Rumah yang Mulai Banyak Dicari Orang

Keuntungan Menggunakan Jasa Desain Rumah yang Mulai Banyak Dicari Orang | Foto artikel Arsitag

Illustrasi arsitek, via freepik.com/pch-vector
 

Website dan media sosial telah membuat semakin banyak masyarakat lebih mengenal profesi jasa desain rumah. Portofolio karya yang ditampilkan melalui website dan media sosial menarik perhatian para pengguna yang mempunyai ketertarikan dengan desain rumah.

Meskipun begitu, keraguan untuk menggunakan jasa desainer rumah masih saja ada. Besarnya biaya jasa desain rumah menjadi salah satu alasan yang kerap muncul. Memang menyewa jasa arsitek relatif tidak murah. Namun, sebaiknya pertimbangkan keuntungan yang jauh lebih banyak jika menggunakan jasa tenaga ahli untuk membangun dan mendesain interior rumah. 

Menghemat Waktu
Desain rumah karya Archid Design & Build, via Arsitag.com

Desain rumah karya Archid Design & Build, via Arsitag.com
 

Tak semua orang memiliki pengetahuan bagaimana pilihan struktur dapat mempengaruhi instalasi sistem secara mekanis. Begitu pula mengenai pemilihan material dan teknologi yang lebih baik, lebih mudah, dan lebih tepat. Tentu saja, pengetahuan seperti ini butuh waktu yang tak sebentar untuk menguasainya. Hanya seorang desainer rumah profesional yang memiliki pengetahuan tersebut dan siap melayani kebutuhan pembangunan rumah Anda.

Terhindar Dari Pelanggaran Aturan Pemerintah
Desain rumah tiga lantai karya Erwin Kusuma, via Arsitag.com

Desain rumah tiga lantai karya Erwin Kusuma, via Arsitag.com
 

Perencanaan dan pembangunan rumah berkaitan dengan beberapa peraturan pemerintah tentang perumahan dan kawasan permukiman. Kenyataannya, tak semua orang mengetahui peraturan tersebut dan mampu mengurusnya sendiri. Di sinilah cakupan peran penyedia jasa desain rumah yang memahami semua aturan ini dan sudah terbiasa mengurusnya. Dengan menggunakan jasa mereka, Anda terhindar dari pelanggaran-pelanggaran peraturan yang mungkin saja terjadi.

Proses Konstruksi Terkawal Dengan Baik
Desain rumah karya Parametr Indonesia, via Arsitag.com

Desain rumah karya Parametr Indonesia, via Arsitag.com
 

Tim desainer rumah mampu mengintepretasikan kebutuhan dan menghasilkan rencana pembangunan yang profesional. Mereka juga menjadi penghubung dengan kontraktor, subkontraktor, dan mengawal proses konstruksi berjalan dengan baik dan tetap berada di jalur yang semestinya. Komunikasi yang baik menjadi kunci penting terwujudnya desain rumah sesuai perencanaan, waktu, dan anggaran.

Baca juga: 6 Inspirasi Blok Warna untuk Menyulap Interior Rumahmu Secara Instanvia IDN Times
 

Membantu Memberi Solusi dan Mengatasi Kendala

Meskipun sudah direncanakan dengan baik, tak tertutup kemungkinan terjadinya kendala selama proses pembangunan. Atau, bisa saja di tengah proses pembangunan, Anda ingin mengubah desain rumah. Hal-hal seperti ini tentu membutuhkan pertimbangan dari tim desain rumah profesional agar mendapatkan solusi yang tepat. Pengalaman mereka dalam menangani masalah-masalah seputar pembangunan rumah pasti akan menjadi referensi yang sangat berharga dan tentunya terpercaya.

Memperoleh Desain Lengkap dan Detail
Desain rumah karya RAW Architecture, via Arsitag.com

Desain rumah karya RAW Architecture, via Arsitag.com
 

Desainer rumah tak hanya bisa menerjemahkan fungsi ruang. Lebih dari itu, mereka bisa membuat ruangan tampil cantik. Penyedia jasa desain rumah sudah terlatih dan cermat memadukan antara seni dan ilmu pengetahuan. Mereka juga terus memperbarui segudang referensi desain baru yang kekinian.

Jika sudah sepakat dengan desain pilihan, mereka akan menyerahkan dokumen-dokumen gambar dan sketsa bangunan termasuk gambar denah, site plan, dan daftar perlengkapan pembangunan. Desain yang lengkap dan detail ini akan membantu memastikan hunian dibangun sesuai desain yang sudah disepakati.

Mendapat Koneksi yang Berkualitas

Tak hanya membayar kemampuan desain yang mumpuni, Anda juga akan mendapatkan koneksi yang berkualitas. Seorang desainer rumah yang sudah lama menggeluti industri ini pastinya memiliki koneksi yang bagus mulai dari produsen material, furnitur, dekorasi, hingga tenaga ahli yang handal.

Menghemat Biaya
Desain kamar tidur karya Hello Embryo, via arsitag.com

Desain kamar tidur karya Hello Embryo, via arsitag.com
 

Tak sedikit orang yang salah memilih ketika membeli material atau furnitur untuk rumah. Misalnya saja, ukuran furnitur yang ternyata terlalu besar untuk ruangan, sehingga akhirnya harus dijual dengan harga yang lebih murah. Atau warna furnitur yang tak serasi dengan dekorasi-dekorasi dalam ruangan sehingga harus dicat ulang.

Akhirnya jika dihitung-hitung, biaya kesalahan-kesalahan itu nyaris setara dengan biaya yang harus dikeluarkan untuk mempekerjakan desainer rumah. Pastinya, kesalahan-kesalahan tersebut tak akan terjadi jika Anda menggunakan jasa desain rumah. Selain itu, desainer rumah juga akan berusaha mendapatkan yang terbaik sesuai dana yang tersedia.

Hunian yang Artistik, Unik dan Nyaman
Desain ruang makan karya RAW Architecture, via Arsitag.com

Desain ruang makan karya RAW Architecture, via Arsitag.com
 

Desainer rumah terlatih untuk berpikir kreatif dan leluasa sehingga bisa melihat sebuah ruang dengan sudut pandang yang berbeda dari orang biasa. Penerangan dan penempatan furnitur akan sangat diperhatikan secara cermat. Begitu pula dengan pemilihan elemen dekorasi dan kombinasi warna-warna. Karena itu, dengan mempekerjakan mereka, Anda akan mendapatkan hunian yang artistik, unik, nyaman, dan sudah pasti istimewa.

Baca juga: Berapa Biaya Untuk Desainer Interior?
 

Mendongkrak Nilai Jual Rumah
Desain rumah karya Dp+Hs Architects, via Arsitag.com

Desain rumah karya Dp+Hs Architects, via Arsitag.com
 

Renovasi rumah juga membutuhkan jasa desain rumah. Di tangan profesional ini, bangunan yang sudah tua atau bangunan yang biasa-biasa saja akan berubah menjadi hunian yang indah. Tak hanya eksterior rumah saja, tetapi juga interior rumah. Mereka akan menyesuaikan antara anggaran dengan kondisi lingkungan dan juga ide baru yang lebih segar. Dengan cara kerja seperti ini, nilai jual rumah tentu akan meningkat.

Memiliki rumah merupakan investasi yang besar untuk jangka panjang. Pastikan rumah Anda ditangani oleh desainer profesional yang terpercaya untuk mencegah kerugian yang tak terduga. Ada begitu banyak keuntungan menggunakan jasa desain rumah yang mulai kian banyak dicari orang. Setelah mengetahui sederet keuntungan ini, Anda tak ragu lagi untuk memakai jasa mereka, bukan? Wujudkan hunian impian bersama desainer yang profesional di bidangnya!

AUTHOR

Puji Lestari

Penulis lepas yang telah menulis beragam artikel dengan berbagai tema. Senang menulis dengan ide yang kreatif, informatif, dan bermanfaat.